Senin, 01 Januari 2018

Laporan Pratikum Pemrograman Komputer "Perbedaan Algoritma dan Pemrograman dengan Pemrograman Sistem"



DIV
LAPORAN PRAKTIKUM PEMROGRAMAN KOMPUTER
EC





Nomor Percobaan                   :       01
Judul Percobaan                     :       Perbedaan Algoritma dan Pemrograman dengan     
Pemrograman Sistem
Nama Praktikan                     :       Viviean Anneesa
Nomor BP                                :       1611011004
Kelas                                        :       2 DIV Elektronika Industri
Pembimbing                            :       1. Nadia Alfitri, ST. MT.
                                                            2. Roza Susanti, SST. M.Kom.









JURUSAN TEKNIK ELEKTRO
PROGRAM STUDI DIV TEKNIK ELEKTRONIKA INDUSTRI
POLITEKNIK NEGERI PADANG
2017

LEMBARAN PENGESAHAN

Nomor Percobaan                     :       01
Judul Percobaan                       :       Perbedaan Algoritma dan Pemrograman dengan     
Pemrograman Sistem
Nama Praktikan                        :       Viviean Anneesa
Nomor BP                                  :       1611011004
Kelas                                           :       2 DIV Elektronika Industri
Pembimbing                               :       1. Nadia Alfitri, ST. MT.
                                                            2. Roza Susanti, SST. M.Kom.
Tanggal Percobaan                   :       29 Agustus 2017
Tanggal Penyerahan                 :       05 September 2017
Keterangan                                :

Nilai                                            :











Padang, ……. September 2017
Dosen 1




Nadia Alfitri, ST. MT.
Dosen 2




Roza Susanti, SST. M.Kom.


KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan atas kehadirat Allah SWT karena dengan rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan ini dengan baik.Adapun judul dari laporan ini adalah “Perbedaan Algoritma dan Pemrograman dengan Pemrograman Sistem”. Laporan ini merupakan hasil tertulis dari Praktikum Laboratorium Mikroprosesor yang penulis ikuti.
Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada Ibu Nadia Alfitri, ST. MT.danIbu Roza Susanti, SST. M.Kom. selaku dosen pembimbing yang telah memberikan petunjuk dan pengarahan kepada penulis dalam praktek ini, serta kepada semua teman-teman yang telah memberikan bantuan dan motivasi kepada penulis sehinga laporan ini dapat terselesaikan dengan baik dan tepat pada waktunya.
            Dalam pembuatan laporan ini penulis menyadari bahwa penulisan dan penyusunan laporan ini jauh dari kesempurnaan, oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun, guna penyempurnaan pembuatan laporan yang akan datang.
            Akhirnya, penulis berharap agar laporan ini berguna dan bermanfaat bagi penulis khususnya dan bagi pembaca umumnya.










Padang, 04 September 2017
Penulis


VIVIEAN ANNEESA
DAFTAR ISI

LEMBARAN PENGESAHAN

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

BAB I – PENDAHULUAN

1.1    Tujuan

1.2    Kajian Pustaka

BAB II - PROSES PRATIKUM

2.1    Tugas Praktikum

2.2    Langkah Kerja

BAB III –HASIL PRAKTIKUM
         3.1  Analisa

BAB IV – PENUTUP

4.1  Kesimpulan

4.2  Saran
DAFTAR PUSTAKA












BAB I
PENDAHULUAN

1.1  Tujuan
Dalam pratikum ini diharapkan agar praktikan dapat mengerti perbedaan antara Algoritma dan Pemrograman dengan Pemrograman Sistem.

1.2  Kajian Pustaka
Algoritma pemrograman memiliki peran penting dalam kehidupan manusia. Algoritma adalah jantung ilmu komputer dan informatika. Banyak cabang dari ilmu komputer yang diacu dalam terminologi algoritma, misalnya algoritma perutean(routing) pesan di dalam jaringan komputer, algoritma brensenham untuk menggambar garis lurus (bidang grafika komputer), algoritma Knuth-Morris-Pratt untuk mencari suatu pola di dalam teks (bidang information retrivel), dan sebagainya. Menurut Thomas H. Cormen dalam Rinaldi Munir (2007), algoritma adalah deretan langkah-langkah komputasi yang mentransformasikan data masukan menjadi keluaran. Algoritma adalah deretan instruksi yang jelas untuk memecahkan masalah, yaitu, untuk memperoleh keluaran yang diinginkan dari suatu masukan dalam jumlah waktu yang terbatas (Levitin: 2003).

Menurut Donald E. Knuth dalam Rinaldi Munir (2007), sebuah algoritma harus mempunyai lima ciri penting:
a.Algoritma harus berhenti setelah mengerjakan sejumlah langkah terbatas. Program yang tidak pernah berhenti mengindikasikan bahwa program tersebut berisi algoritma yang salah.
b.Setiap langkah harus didefinisikan dengan tepat dan tidak berarti-dua (ambiguous).
c.Algoritma memiliki nol atau lebih masukan (input). Masukan ialah besaran yang diberikan kepada algoritma untuk diproses.
d.Algoritma mempunyai nilai nol atau lebih keluaran (output). Keluaran dapat berupa pesan atau besaran yang memiliki hubungan dengan masukan.
e.Algoritma harus sangkil (effective). Setiap langkah harus sederhana sehingga dapat dikerjakan dalam sejumlah waktu yang masuk akal.

Dapat disimpulkan bahwa algoritma merupakan deretan langkah komputasi yang mentransformasikan masukan menjadi keluaran dalam waktu yang terbatas.
Algoritma baru efektif jika dijalankan oleh sebuah pemroses (processor). Pemroses itu bisa manusia, robot, komputer, mesin, dan sebagainya. Pemroses membaca setiap instruksi di dalam algoritma lalu mengerjakannya. Menurut Goldschlager dalam Rinaldi Munir (2007), suatu pemroses harus:
a. Mengerti setiap langkah dalam algoritma
b. Mengerjakan operasi yang bersesuaian dengan langkah tersebut
Disini peneliti memfokuskan pemroses algoritma adalah komputer. Komputer adalah alat bantu untuk menjalankan perintah-perintah di dalam algoritma yang telah dimasukan ke dalamnya. Agar komputer mengerti perintah yang dimaksudkan, maka perintah tersebut harus ditulis dalam bahasa khusus, yaitu bahasa komputer. Algoritma yang ditulis dalam
bahasa komputer dinamakan program. Bahasa komputer yang digunakan dalam menulis program dinamakan bahasa pemrograman. Orang yang membuat program komputer disebut pemrogram, dan kegiatan merancang dan menulis program disebut pemrograman. Di dalam pemrograman ada aktivitas menulis kode program, kegiatan ini dinamakan coding.

Program di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) didefinisikan sebagai rancangan mengenai asas-asas serta usaha-usaha yang akan dijalankan. Jones dalam Arif Rohman (2009: 101-102) menyebutkan program merupakan salah satu komponen dalam suatu kebijakan. Program merupakan upaya yang berwenang untuk mencapai tujuan.

    Definisi sistem menurut Jogiyanto (2005 :5):
“Sistem adalah kumpulan dari elemen–elemen yang berintegresi untuk mencapai tujuan tertentu.”
Definisi sistem menurut Sri (2008:7):
“Sistem adalah kumpulan/group dari bagian/komponen apapun baik pisik maupun non pisik yang saling berhubungan satu sama lain dan bekerja sama secara harmonis untuk mencapai satu tujuan tertentu”.
Definisi sistem menurut Romney & Steinbart (2005: 3):
“A system is a set of two or more interrelated components that interact to achieve a goal. System are almost always composed of smaller subsystems, each performing a specific function important to and supportive of the larger system of which it is a part.”
Dari pendapat diatas, dapat diambil kesimpulan bahwa sistem merupakan suatu kumpulan dari sub sistem atau jaringan kerja yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya untuk mencapai suatu tujuan terrtentu.
Sistem juga merupakan sekelompok yang saling berhubungan, bekerja bersana untuk mencapai tujuan bersama dengan menerima input serta output dalam proses yang teratur.

    

















BAB II
PROSES PRAKTIKUM

2.1  Tugas Praktikum
Mengetahui perbedaan antara Algoritma dan Pemrograman dengan Pemrograman Sistem berdasarkan kajian pustaka dan pendapat masing-masing.

2.2  Langkah Kerja
1)      Ambil Kajian Pustaka dari salah satu atau beberapa ahli.
2)      Pahami maksud dari para ahli tersebut.
3)      Kemudian buatlah analisa berdasarkan hasil perbandingan pemikiran penulis dengan para ahli.
4)      Kemudian tarik kesimpulan dari perbedaan tersebut.


BAB III
HASIL PRAKTIKUM

3.1  Analisa
Berdasarkan kajian pustaka yang diambil dari beberapa pendapat para ahli dapat dikatakan bagaimana perbedaan antara Algoritma dan Pemrograman dengan Pemrograman Sistem serta dapat dianalisa sebagai berikut :
Algoritma adalah deretan instruksi yang jelas untuk memecahkan masalah, yaitu, untuk memperoleh keluaran yang diinginkan dari suatu masukan dalam jumlah waktu yang terbatas (Levitin: 2003).
Program di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) didefinisikan sebagai rancangan mengenai asas-asas serta usaha-usaha yang akan dijalankan. Jones dalam Arif Rohman (2009: 101-102) menyebutkan program merupakan salah satu komponen dalam suatu kebijakan. Program merupakan upaya yang berwenang untuk mencapai tujuan.

Definisi sistem menurut Sri (2008:7):
“Sistem adalah kumpulan/group dari bagian/komponen apapun baik pisik maupun non pisik yang saling berhubungan satu sama lain dan bekerja sama secara harmonis untuk mencapai satu tujuan tertentu”.

Algoritma dan Pemrograman merupakan suatu deretan rancangan usaha-usaha yang akan dijalankan dengan intruksi yang jelas untuk memecahkan masalah. Sedangkan Pemrograman Sistem adalah suatu kumpulan dari bagian usaha-usaha yang akan dijalankan untuk mencapai suatu tujuan tertentu.
Berdasarkan kajian pustaka tersebut dapat dikatakan bahwa algoritma dan pemrograman adalah suatu deretan usaha untuk memecahkan suatu masalah secara logis yang dapat menjalankan sebuah perangkat software pada komputer dengan program yang dibuat. Sedangkan pemrograman sistem adalah suatu kumpulan usaha untuk mencapai tujuan tertentu yang dapat mengoperasikan perangkat hardware pada komputer dari hasil program yang telah dijalankan sebelumnya pada algoritma dan pemrograman yang telah dibuat dan telah ditelaah sebelumnya sehingga operasi hardware pada komputer dapat dioperasikan dengan baik pada pemrograman sistem.







BAB IV
PENUTUP

4.1  Kesimpulan
Algoritma dan pemrograman adalah suatu deretan usaha untuk memecahkan suatu masalah secara logis yang dapat menjalankan sebuah perangkat software pada komputer dengan program yang dibuat. Sedangkan pemrograman sistem adalah suatu kumpulan usaha untuk mencapai tujuan tertentu yang dapat mengoperasikan perangkat hardware pada komputer dari hasil program yang telah dijalankan sebelumnya pada algoritma dan pemrograman yang telah dibuat dan telah ditelaah sebelumnya sehingga operasi hardware pada komputer dapat dioperasikan dengan baik pada pemrograman sistem.


4.2  Saran
Diharapkan bagi seluruh praktikan untuk dapat mengikuti praktikum dengan sebaik-baiknya.Dan melakukan perintah sesuai dengan yang diperintahkan dosen.


































DAFTAR PUSTAKA

Elib.unikom.ac.id>download
Eprints.uny.ac.id>download
http://www.slideshare.net>rizkaputrisnr
eprints.undip.ac.id>08—bab2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar